Sabtu, 20 September 2014

Resep Ayam Kecap

Ahad ini mencoba menu baru di rumah. Sercing bentar di pakdhe gugel, langsung cocok sama menu ini. Gampang bikinnya, enak rasanya.
Jumlah bahan dan bumbu saya susutkan sesuai porsi rumah dan ketersediaan di dapur. Total waktu masak sekitar 30 menit.

Ayam Kecap
Bahan:
Ayam 1/2kg, cuci, tiriskan dg air jeruk nipis dan garam 5 menit, cuci lagi.
Bawang putih 4 siung, memarkan.
Bawang merah 5 siung, iris tipis.
Tomat 1 buah, potong kecil
Jahe seiris, memarkan.
Daun bawang, potong kecil.
Kecap manis, 5 sendok makan.
Garam secukupnya
Minyak goreng

Cara membuat :
1.Goreng ayam sampai matang tapi jangan sampai kering.
2.Tumis bawang putih dan jahe sampai harum. Tambahkan bawang merah.
3.Masukan ayam yang telah digoreng, tambahkan garam, lada dan kecap. Aduk rata.
4.Tambahkan tomat dan daun bawang. Angkat.
5.Hidangkan.

Tidak ada komentar: